Monday, November 2, 2015

Langkah-langkah penggunaan media - Untuk menggunakan media, seharusnya dilakukan perencanaan yang sistematik. Perlu diingat pula bahwa media pembelajaran digunakan bila media itu mendukung tercapainya tujuan pembelelajaran yang disampaikan. Langkah-langkah penting dalam penggunaan media yaitu :

     •Persiapan sebelum menggunakan media
Langkah awal penggunaan adalah membuat persiapan sebaik-baiknya, yang dilakukan dengan cara mempelajari petunjuk penggunaan media, terutama bila dibutuhkan perangkat keras seperti berbagai jenis pesawat proyektor (media elektronik). Periksalah voltase alat untuk disesuaikan dengan listrik setempat, sebelum menghidupkan alat. Misalnya OHP ada petunjuk khusus penempatan layar, pemakaian pesawat yang menghemat lampu OHP, cara meletakkan alat, tempat berdiri guru, dll. Di samping manual yang terdapat pada alat, mungkin masih diperlukan buku-buku khusus tentang penggunaan media.
Semua peralatan yang akan digunakan perlu disiapkan sebelumnya, sehingga dalam pelaksanaan pembelajaran tidak akan terganggu oleh hal-hal yang bersifat teknis. Perhatikan pengaturan ruang maupun pebelajar, bila media akan digunakan digunakan secara kelompok, penempatan media diatur sedemikian rupa sehingga memungkinkan semua pebelajar untuk mengikuti kegiatan pembelajaran dengan baik.
    •Pelaksanaan penggunaan media
Pada saat kegiatan belajar dengan menggunakan media berlangsung, hendaknya dijaga agar suasana tetap tenang. Keadaan tenang tidak berarti pebelajar harus duduk diam dan pasif, yang penting perhatian pebelajar tetap terjaga.
Bila hendak menggunakan pesawat proyektor yang memerlukan kegelapan ruangan, usahakan agar pebelajar masih dapat menulis, sehingga masih mungkin membuat catatan yang perlu. Juga dalam proses pembelajaran guru masih perlu menambah penjelasan yang harus ditulis di papan tulis atau transparansi, usahakan agar pebelajar tidak terhalang oleh posisi berdiri guru. Di samping itu, guru jangan sampai terlalu lama membelakangi pebelajar, sehingga kelas kacau karena perhatian guru berkurang.
Kalau media akan digunakan secara kelompok, usahakan setiap kelompok secara bergiliran dipantau. Dengan demikian, guru dapat membantu pebelajar bila mendapat kesulitan. Selain itu, dapat menjaga ketertiban kelas (antar kelompok tidak saling terganggu). Selama sajian media berlangsung, dapat diselingi dengan pertanyaan, meminta pebelajar melakukan sesuatu, misalnya menunjuk gambar, mengerjakan soal, atau merumuskan sesuatu.
    •Evaluasi
Tahap ini merupakan tahap penyajian apakah tujuan pembelajaran tercapa, selain untuk memantapkan pemahaman materi yang disampaikan melalui media. Untuk itu perlu disediakan tes yang harus dikerjakan oleh pebelajar sebagai umpan balik. Kalau ternyata tujuan belum tercapai, guru perlu mengulangi sajian program media tersebut.
    •Tindak lanjut
Dari umpan balik yang diperoleh, guru dapat meminta pebelajar untuk memperdalam sajian dengan berbagai cara, misalnya : diskusi tentang hasil tes, mempelajari referensi dan membuat rangkuman, melakukan suatu percobaan, observasi, dll.

0 komentar:

Post a Comment

 
close