Friday, November 6, 2015

Pemilihan Mesin Peralatan dan Teknologi Pemilihan mesin - Peralatan, dan teknologi merupakan hal yang penting. Hal ini karena kesalahan dalam pemilihan mesin, peralatan, dan teknologi yang digunakan akan menimbulkan kerugian jangka panjang. Berikut ini beherapa hal yang perlu dipertimbangkan pada pemilihan mesin dan peralatan.

Pemilihan Mesin Peralatan dan Teknologi Pemilihan mesin
a. Kesesuaian dengan teknologi Mesin dan peralatan harus sesuai dengan teknologi yang berlaku sekarang. Jika teknologi yang digunakan tidak sesuai dengan kondisi lingkungan yang ada Maka prosesnya akan ketinggalan sehingga akan kalah dengan para pesaing lainnya.

b. Harga perolehan harga perolehan mesin, peralatan, dan teknologi harus sesuai dengan besarnya biaya investasi yang dianggarkan agar tidak membebani keuangan perusahaan dalam jangka panjang.

c. Kemampuan   
Kemampuan mesin peralatan yang akan digunakan harus sesuai dengan luas produksi yang direncanakan. Hal ini untuk menghindari middle expansion, yang akan menimbulkan pemborosan atau over capacity sehingga mengakibatkan kerusakan.

d. Ketersediaan pemasok.
Ketersediaan pemasok harus dipertimbangkan sehingga pada saat kegiatan pcmbangunan dimulai tidak ada kendala dalam hal pengadaan,

e. Tersedianya suku cadang
Ketersediaan suku cadang harus dianalisis secara cermat agar proses pemeliharaan dan perbaikan karena suatu kerusakan pada mesin dan peralatan dapat dilakukan dengan mudah.

f. Kualitas
Kualitas mesin menentukan keawetan dan kualitas produk yang akan dihasilkan. Oleh karena itu, kualitas mesin. dan peralatan perlu dipertimbangkan, disesuaikan dengan , kemampuan keuangan yang ada. Umur ekonomis harus sesuai dengan keberadaan bisnis yang akan dijalankan, jangan sampai umur ekonomi mesin terlalu pendek sehingga "habis" sebelum bisnis mencapai tingkat pengembalian investasi. teknologi yang paling maju belum tentu sesuai dengan kondisi perusahaan. Oleh karena itu, pemilihan teknologi harus mempertimbangkan manfaat ekonomi yang diharapkan. Selain manfaat ekonomi. ada beberapa hal berikut juga perlu dipertimbangkan dalam pemilihan teknologi.

g. Aspek Teknis dan Teknologi
    1). Kemampuan tenaga kerja dalam menggunakan teknologi
    2). Kesesuaian teknologi dengan bahan baku yang digunakan
   3). Kentungkinan untuk mengembangkan teknologi di masa yang akan datang Kcberhasilan pemakaian teknologi di tempat lain

0 komentar:

Post a Comment

 
close