Friday, October 9, 2015

Strategi Belajar Mandiri - Karakteristik Strategi Belajar Mandiri :
1.    Tujuan pembelajaran disesuaikan dengan minat dan kebutuhan peserta  didik. Oleh karena itu penentuan tujuan pembelajaran ditentukan bersama antara pengajar dan peserta didik.
2.    Peserta didik belajar sesuai dengan kecepatan masing-masing. Peserta didik yang cepat dapat maju mendahului Peserta didik yang lambat dan Peserta didik yang lambat juga tidak mengganggu Peserta didik lain, namun keduanya tidak dirugikan.
3.    Sistem belajar mandiri dilaksanakan dengan menyediakan paket belajar mandiri yang dapat dipilih sesuai dengan tujuan yang akan dicapai atau gaya belajar Peserta didik, kemampuan yang dimiliki dan minat masing-masing Peserta didik.

Kelebihan Strategi Belajar Mandiri bagi Peserta didik :
a.    Peserta didik belajar lebih maju sesuai dengan kecepatan belajar masing-masing
b.    Membentuk Peserta didik yang mandiri dan bertanggung jawab
c.    Peserta didik berinteraksi langsung dengan materi pembelajaran yang sedang dipelajari
d.    Peserta didik memperoleh tanggapan langsung mengenai jawaban atau tes yang ia kerjakan sehingga mendapatkan kepuasan
e.    Peserta didik memperoleh pemahaman mendalam tentang materi pembelajarannya
f.    Peserta didik dapat memusatkan perhatian pada materi pembelajaran yang belum dikuasai dan mengulang dengan cepat hal-hal yang telah dikuasai
g.    Peserta didik memperoleh kesempatan untuk mendalami materi pembelajaran yang dipelajarinya tanpa dibatasi, sehingga dapat belajar sampai batas kemampuannya
Kelebihan Strategi Belajar Mandiri Bagi Pengajar :
a.    Dapat membebaskan diri dari menerangkan ketrampilan-ketrampilan dasar yang sifatnya rutin
b.    Dapat menyediakan materi pembelajaran yang lebih tepat bagi kebutuhan setiap Peserta didik
c.    Dilengkapi dengan alat tes diagnostik sehingga dapat mengenal kelebihan dan kekurangan Peserta didik
d.    Dapat menggunakan waktu bersama Peserta didik yang paling memerlukan bantuan
e.    Dapat menyediakan materi pembelajaran yang dirancang dengan cermat dan disusun dengan baik
f.    Pengajar lebih banyak memperoleh kepuasan kerja karena dapat memberikan bantuan yang berguna
g.    Dapat bertindak bukan sebagai penceramah tetapi sebagai pembimbing

0 komentar:

Post a Comment

 
close